Mengenal Lebih Dekat Jami’atul-Ma’rifah al-’Alamiyyah (جامعة المعرفة العالمية) atau Knowledge International University (KIU)
Universitas Internasional Al Ma'rifah atau Jami’atul-Ma’rifah al-’Alamiyyah (جامعة المعرفة العالمية) atau yang dikenal dengan Knowledge International University (KIU) adalah sebuah kampus online swasta yang dibentuk pada tahun 2007 oleh Syaikh Dr Saad bin Nashir Asy-Syatsiri. Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) ini berbasis di Riyadh bagian barat, Kerajaan Arab Saudi, seluruh perkuliahan disampaikan sepenuhnya secara daring (online).
Syaikh Dr Saad bin Nashir Asy-Syatsiri sendiri merupakan Anggota Hai'ah Kibaril Ulama Kerajaan Arab Saudi, Penasihat di Pengadilan Kerajaan Saudi pada pangkat Menteri, serta Anggota dewan pengajar di King Saud University (KSU). Beliau sendiri menyelesaikan program sarjana, magister dan doktoralnya di Imam Muhammad bin Saud Islamic University (IMSIU) yang juga di RIyadh.
Dewan Tertinggi Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU), saat ini dikepalai oleh grand mufti Arab Saudi: Syaikh Abdul Aziz As Syeikh.
Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) dipimpin oleh rektor Syeikh Dr. Abdurrahman As Sudais yang merupakan Imam sekaligus khatib Masjidil Haram di Mekkah.
Program Studi S1 (sarjana)
Saat ini Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) memiliki dua departemen yang dilatarbelakangi dengan penggunaan bahasa perkuliahan (medium).
- Departemen bagi penutur bahasa non Arab, KIU menawarkan program studi S1 (sarjana) Islamic Studies (Dirosat Islamiyah/Studi Agama Islam) yang perkuliahan disampaikan sepenuhnya dengan (medium) bahasa Inggris.
- Departemen bagi penutur bahasa Arab, KIU menawarkan program studi S1 (sarjana) Syariah (Hukum Islam) dan program studi S1 'Ulumul Qur'an (Ilmu Al Qur'an). Program studi S1 Ulumul Qur'an punya 3 sub jurusan: Qiraat, Tafsir, dan Ulumul Quran. Dimana perkuliahan disampaikan sepenuhnya dengan (medium) bahasa Arab.
Silabus Mata Kuliah Islamic Studies (english) dapat dilihat di sini.
Silabus Mata Kuliah Syari'ah (bahasa arab) dapat dilihat di sini.
Silabus Mata Kuliah 'Ulumul Qur'an dapat (bahasa arab) dilihat di sini.
Program perkuliahan sepenuhnya berbasis daring/online. Ini berarti semua modul kursus diajarkan melalui Internet. Pelajaran kelas diberikan melalui video online dan membaca dokumen. Sesi interaktif langsung juga diadakan secara online dengan instruktur kursus setiap dua minggu. Umumnya ketersediaan ruang belajar sedemikian rupa sehingga siswa dapat duduk dan mempelajari pelajaran kapan saja sesuai dengan kebutuhan mereka.
Program-program Sarjana ini ditempuh selama 4 tahun yang terdiri atas 8 semester. Dimana terdapat 2 semester tiap tahunnya. Setiap semesternya terdiri atas 13 pekan atau 3 bulan pembelajaran.
Perkuliahan diselenggarakan menyesuaikan dengan waktu aktif di Riyadh atau antara pukul 20.00 malam sampai dengan 1 pagi WIB tiap harinya.
Biaya Perkuliahan
Elemen Biaya Perkuliahan terdiri atas:
- Uang Pendaftaran: 50 USD.
- Biaya per-mata kuliah/course sebesar 225 USD, dimana persemesternya terdiri atas 5-6 mata kuliah/courses.
- Untuk perhitungan full time student (mahasiswa reguler aktif), pada umumnya mereka mengambil mata kuliah/courses yang sudah fixed disusun oleh pihak kampus, dimana rata-rata biaya per semesternya adalah 975 - 1350 USD.
- Informasi mengenai Beasiswa dan potongan uang kuliah bisa dibaca pada artikel ini.
Jadwal Musim Pendaftaran dan Beasiswa
Perhatikan bahwa Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) memberikan beasiswa full kepada 50-60 orang setiap semester untuk mahasiswa di seluruh dunia dengan mengikuti dauroh beasiswa selama 2-3 pekan.Pada umumnya Dauroh ini dibuka pendaftaran dua kali setahun (setiap semester). Pada akhir 2023 ini, Pendaftaran Dauroh dibuka 10 Desember 2023 dan ditutup pada 25 Desember 2023. Harap diketahui, bahwa meski pendaftaran dibuka pada 25 Desember, pembelajaran akan dimulai sejak 20 Desember 2023.Ujian penentu kelulusan program Beasiswa akan dilaksanakan pada 07 Januari 2024.Pelamar harus sudah memiliki kefasihan bahasa Arab untuk mengikuti program ini.
- Publikasi Dauroh Beasiswa, Klik di sini.
- Formulir Pendaftaran Beasiswa (Yang dimulai dengan keikutsertaan Dauroh), bisa diklik https://ar.kiu.org/sis/scholarship/create
- Website resmi kampus: https://kiu.org/portal/site/
Agar diperhatikan bahwa materi perkuliahan Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) sangat ketat dan berat. Pengulangan semester akibat kelalaian mahasiswa penerima beasiswa (misalnya tidak lulus mata kuliah) berakibat dengan yang bersangkutan harus mengulang mata kuliah tersebut dengan biaya mandiri (225 USD per mata kuliah/courses).
Persyaratan Pendaftar :
Eligibilitas dari pendaftar kandidat Mahasiswa Baru Program Sarjana (S1) Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU), adalah:- Lulusan SMA/Sederajat dibuktikan dengan Ijazah;
- Berusia Minimal 18 Tahun;
- Lulus seleksi yang diadakan;
- Memiliki prasarana-sarana belajar daring (online) yang memadai (Laptop, Internet, sanggup menggunakan aplikasi kerja kuliah dll)
- Tidak berada/menetap di Kerajaan Arab Saudi
- Aktif berbahasa Inggris (untuk S1 Islamic Studies) atau Aktif berbahasa Arab (untuk S1 Syariah dan S1 'Ulumul Qur'an).
- Lulusan SMA/Sederajat dibuktikan dengan Ijazah;
- Berusia Minimal 18 Tahun;
- Lulus seleksi yang diadakan;
- Memiliki prasarana-sarana belajar daring (online) yang memadai (Laptop, Internet, sanggup menggunakan aplikasi kerja kuliah dll)
- Tidak berada/menetap di Kerajaan Arab Saudi
- Aktif berbahasa Inggris (untuk S1 Islamic Studies) atau Aktif berbahasa Arab (untuk S1 Syariah dan S1 'Ulumul Qur'an).
Tenaga Pengajar
Tenaga Pengajar Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) antara lain:
Shaikh Abdul-Azeez ibn Abdullah Al Shaikh (Mufti of Saudi Arabia), Shaikh Dr. Abdur-Rahman ibn Abdil-Azeez Al Sudais, Shaikh Dr. Saalih ibn Fawzaan Al Fawzaan (member of the Council of Senior Scholars, Saudi Arabia), Shaikh Dr. Ibrahim Al Dosari (Professor at Imam Muhammad ibn Saud University), Shaikh Abdullah ibn Awwaad Al Juhani (Imam Masjid al-Haraam Makkah), Shaikh Dr. Saad ibn Naasir Al Shithri (member of the Council of Senior Scholars, Saudi Arabia), Professor Akl Muhammad Akl, (Information Technology Consultant) ,Dr. Sa’d ibn Naasir ash-Shithry, Sheikh Jamaal al-Din Zarabozo, Sheikh Assim al Hakeem, Sheikh Yassir Farzaga, Dr.Sami Al-Swailim, Sheikh Abu Salman Deya Ud-Deen Eberle, Dr.Muhammad Al-Kahtani, Sheikh Riaz Ansary, Dr. Mamdouh Mohamed, Sr. Alaa Al-Jibali, Sheikh Ahmad Abdul-Wahab, Sheikh Shafiq Flynn, Sr. Um Eassa Abdul-Wahab, Sheikh Sajid Umar, Dr. Daud Abdullah, Sheikh Yusuf Idris.
Mahasiswa Indonesia
Salah satu alumni lulusan Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) adalah al ustadz Andy Octavian Latief, Ph.D. hafizhahullah. Profil biografi pendidikan beliau dapat dibaca di sini.
Testimoni Mahasiswa (on going) bisa dilihat di akun facebook saudara Jihan Muhammad Salik pada postingan ini.
Kenapa di KIU ?
Program Sarjana (S1) secara daring/online di Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) telah dikembangkan dan disusun untuk setiap mahasiswa yang ingin mendapatkan pendidikan komprehensif di bidang Studi Islam. Target ini cocok untuk kalangan profesional yang sedang bekerja di negara asal dan tidak bisa berpergian atau ibu rumah tangga yang mendedikasikan waktu dikarenakan tanggung jawab rumah tangga.
Silabus komprehensif yang mencakup semua mata pelajaran penting termasuk:
Aqidah, fiqh, hadits, Studi Al Quran, Bahasa Arab, Sejarah Islam dan Ilmu Islam Terapan. Modul yang beragam memastikan siswa memiliki pendidikan yang menyeluruh dan mampu memahami semua hal yang berkaitan dengan agama islam.
Kurikulum mata kuliah bersifat universal dan oleh karena itu dapat diterapkan kepada siapa saja yang bersedia meluangkan waktu untuk mengejar gelar Studi Islam yang terstruktur dan meningkatkan pengetahuan mereka tentang agama Islam. Tentu Universitas Internasional Al Ma'rifah (KIU) sangat ideal sebagai pilihan dan solusi bagi mereka yang tidak memiliki sarana untuk belajar di universitas konvensional (tatap muka).
Komentar
Posting Komentar